Senin, 14 Juni 2010

pembinaan komponen kebugaran jasmani.
urian selanjutnya akan dijekaskan pentingya pembinaan komponen kebugaran jasmani yang berkaitan dengan kesehatan melalui pendidikan jasmani disekolah dan dalam kehidupan sehari-hari para siswa. adapun komponen kebugaran jasmani meliputi daya tahan jantung paru, kekuatan , daya tahan otot dan kelentukan.
1. komponen daya tahan jantung paru.
Daya tahan jantung paru adalah kesanggupan sistem jantung paru dan pembuluh darah untuk berfungsi secara optimal pada saat beraktivtas sehari-hari dalam waktu cukup lama tanpa mengalami kelelahan yang berarti. Daya tahan jantung paru (VO2 max ) adalah kesanggupan sistem jantung, paru,dan pembuluh darah untuk berfungsi secara maksimal pada keaadaan istirahat dan kerja dalam mengambil oksigen dan menyalurkanya ke jaringan yang aktif sehingga dapat digunakan pada proses metabolisme tubuh ( cleland dkk,2005).
Daya tahan jantung ini dapat ditingkatkan dengan latihan yang direncanakan secara sistematis serta meningktkan kemampuan sistem peredaran darah untuk mengantarkan oksigen ke otot( foss dan keteyian, 1998). (beltasar tarigan 09, fpok upi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar